DIPERCAYA ALLAH
Yoh 2:23,24 ¶ "......Banyak orang percaya dalam nama-Nya,......." Tetapi Yesus sendiri tidak mempercayakan diri-Nya kepada mereka, karena Ia mengenal mereka semua,
MENGAPA TUHAN TIDAK MAU MEMPERCAYAKAN KEPADA MEREKA?
Yohanes 2:24(bagian terakhir)..."Ia mengenal mereka semua"
KATA MENGENAL ---(ginosko)=merasakan, mengenal begitu dekat/saking dekatnya KATA Ginosko sama org Yahudi, dipakai untuk istilah hubungan suami Istri...
Bandingkan
Yoh 5:42 Yoh 5:42 Tetapi tentang kamu, memang Aku tahu bahwa di dalam hatimu kamu tidak mempunyai kasih akan Allah.
Dari ayat ini kita bisa tahu, ukuran yang dipakai Tuhan adalah sikap hati kita. berarti ada sesuatu entah itu hidup yg bersandiwara, entah itu hidup yang pura-pura atau tujuan/motivasi yang hanya memanfaatkan Tuhan untuk tujuan hidupnya.
Yoh 1:47 Kata Filipus kepadanya: "Mari dan lihatlah!" Yesus melihat Natanael datang kepada-Nya, lalu berkata tentang dia: "Lihat, inilah seorang Israel sejati, tidak ada kepalsuan(kelicikan/tipu muslihat/ppenuh trik dan politik) di dalamnya!"
Ketika Yesus melihat Filipus, yang Dia lihat adalah Sikap hati yang murni/ bahasa ingin memakai kata Pure/ murni tidak tercampur apa-apa.
KEMURNIAN AKAN BERDAMPAK DALAM TINDAKAN KITA
Mzm 24:4 "Orang yang bersih tangannya dan murni hatinya, yang tidak menyerahkan dirinya kepada penipuan, dan yang tidak bersumpah palsu.
Tuhanpun mengenal kita, bukan daari ucapan kita, namun dari sikap hati yang kita miliki saat ini, Tuhan cari yang Murni hatinya, Murni berarti tidak tercampuri oleh apapun.
DalamYohanes 2:4 Tuhan tidak mau mempercayakan karena, Tuhan melihat"mereka tidak murni pengiringannya"
BISA DIPERCAYA MENURUT UKURAN TUHAN ITU SEPERTI APA?
Berbuah sesuai dengan yang diharapkan Tuhan.
Lihat Matius 12:33 Jikalau suatu pohon kamu katakan baik, maka baik pula buahnya; jikalau suatu pohon kamu katakan tidak baik, maka tidak baik pula buahnya. Sebab dari buahnya pohon itu dikenal. Kata dikenal disini juga memakai kata (ginosko).
Tuhan itu memantau, dan merasakan "buah hidup" kita.
Suatu saat Yesus mendekati Pohon Ara...
Mat 21:19 Dekat jalan Ia melihat pohon ara lalu pergi ke situ, tetapi Ia tidak mendapat apa-apa pada pohon itu selain daun-daun saja. Kata-Nya kepada pohon itu: "Engkau tidak akan berbuah lagi selama-lamanya!" Dan seketika itu juga keringlah pohon ara itu.
Berbuahlah dalam rohani dan hidupmu sesuai yang diharapkan Tuhan.
DIPERCAYA KEKUASAAN KECIL DIA TETAP SETIA
Luk 16:10 "Barangsiapa setia dalam perkara-perkara kecil, ia setia juga dalam perkara-perkara besar. Dan barangsiapa tidak benar dalam perkara-perkara kecil, ia tidak benar juga dalam perkara-perkara besar. Luk 16:11 Jadi, jikalau kamu tidak setia dalam hal Mamon yang tidak jujur, siapakah yang akan mempercayakan kepadamu harta yang sesungguhnya?
TUHAN menguji Seseorang dimulai dari HARTA, bisa dipercaya nggak!!!(Dalam Maleakhi 3:11...Mal 3:10 Bawalah seluruh persembahan persepuluhan itu ke dalam rumah perbendaharaan, supaya ada persediaan makanan di rumah-Ku dan ujilah Aku, firman TUHAN semesta alam, apakah Aku tidak membukakan bagimu tingkap-tingkap langit dan mencurahkan berkat kepadamu sampai berkelimpahan.Mal 3:11 Aku akan menghardik bagimu belalang pelahap, supaya jangan dihabisinya hasil tanahmu dan supaya jangan pohon anggur di padang tidak berbuah bagimu, firman TUHAN semesta alam.Mal 3:11 Aku akan menghardik bagimu belalang pelahap, supaya jangan dihabisinya hasil tanahmu dan supaya jangan pohon anggur di padang tidak berbuah bagimu, firman TUHAN semesta alam).
Abraham Lincoln Presiden Amerika yang ke 16 Katakan “Semua orang bisa tahan dengan kesengsaraan, tapi bila kau ingin mengetahui karakter seseorang, berilah dia kekuasaan.”
SAAT KITA BISA DIPERCAYA DALAM HAL KECIL APA KATA TUHAN?
Luk 19:17 Katanya kepada orang itu: Baik sekali perbuatanmu itu, hai hamba yang baik; engkau telah setia dalam perkara kecil, karena itu terimalah kekuasaan atas sepuluh kota. (KAPASITAS BERKATNYA DITAMBAH TUHAN!!!)
SETIA KEPADA TUHAN SAMPAI AKHIR HIDUP
Why 2:10 Jangan takut terhadap apa yang harus engkau derita! Sesungguhnya Iblis akan melemparkan beberapa orang dari antaramu ke dalam penjara supaya kamu dicobai dan kamu akan beroleh kesusahan selama sepuluh hari. Hendaklah engkau setia sampai mati, dan Aku akan mengaruniakan kepadamu mahkota kehidupan.
170725 RB@News By Pdt.Agus Winardi. Tuhan Memberkati.
Posting Komentar untuk "DIPERCAYA ALLAH"